Thursday, 11 May 2023

Sudah Mulai Menuju Arah Ke Digitalisasi

Akupun baru tahu kalau untuk BBN II atau balik nama tidak bisa langsung ke samsat seperti bisanya, untung kawan satu kantor memberi tahu bahwa haru di lakukan scan kode QR dimana kita  bisa menentukan hari apa kita akan mengurus BBN tersebut, ternyata aplikasi nya bernama bravo yang di luncurkan sejak Marer 2023, banyak yang tidak mengetahui penggunaan aplikasi ini sehingga banyak yang di suruh mendaftar terlebih dahulu untuk menentukan jadwal bahkan ada yang pulang karena jadwal pada hari saat mereka daftar sudah terpenuhi.

Apalagi saat ini di kota Palembang sedang di lakukan pemutihan untuk BBN kendaraan dan pembayaran PKB kendaraan bermotor, lumayan si Abu yang hari ini melakukan balik nama banyak juga mendapat potongan atau penghapusan denda, sama seperti pengurusan BPKB sebelumnya, baca : BBN Motor Ayuk...... Ayo Urus Sendiri Part-1 cuma kali ini setiap antrian di loket menggunakan nomor sehingga lebih teratur dan tidak berdesak-desakan dan pelayanan yang di laksanakan juga cepat dan tidak bertele-tele, kurang dari 1 jam akhirnya BPKB yang baru si Abu pun sudah selesai dan selanjutnya langsung berangkat lagi ke Samsat UPTD Palembang III yang terletak tidak jauh dari rumah, dan tidah sampai tengah hari seluruh nya sudah selesai termasuk pencetakan plat nomor kendaraan.

Pengurusan pajak kendaraan yang semakin baik kedepannya mungkin pengurusan bisa juga di lakukan secara online yang notabene bisa mempermudah wajib pajak untuk membayar pajak kendaraan, sangat terasa perkembangan dan perubahaan sejak pertama kali membayar pajak di tahun 2000-an, terus berubah menjadi lebih baik.

No comments:

Post a Comment