Sunday 22 May 2011

Taman Wisata Alam Punti Kayu, Hutan Kota Tempat Rekreasi Keluarga

Pada Minggu pagi hari ini kami sekeluarga berencana ke taman wisata alam punti kayu yang terletak tidak terlalu jauh dari tempat tinggal kami, mengajarkan anak untuk mengenal kepada alam dan hewan-hewan, satu ransel sudah di bawa berisi makan siang kami, camilan untuk anak-anak, juga kacang untuk makanan hewan, serta tidak lupa kami membawa karpet sebagai tempat duduk mai di sana.

Setelah selesai membeli ticket, kami pun memasuki hutan kota terbesar kedua di Sumatra ini setelah Medan, Hutan seluas 12 hektare ini pun menjadi paru-paru kota dan hutan Punti Kayu merupakan salah satu tempat wisata yang dikelola Dinas Kehutanan Provinsi Sumatra Selatan dengan di beri nama Punti Kayu.

Setelah memarkirkan kendaraan kami pun langsung memasuki kawasan kebun binatang, dengan ticket yang cukup murah, di kebun binatang ini banyak hewan yang bisa di lihat oleh ayuk dan kakak, dari beruang, marmut, kelinci, burung kaswari,siamang, buaya, ular dan lain sebagainya. Dengan panorama hutan pinus (pinus mercussi)  terkadang terlihat hewan liar  yaitu : kera ekor panjang (Macaca Fasicicularis), Beruk (Macaca Nemistriana),  yang melompat dari satu pohon ke pohon lainnya.

Ayuk dan kakak sempat ketakutan saat burung kaswari mematuk kacang di tanganku dengan bunyi paruhnya yang khas, saat mencoba menunggangi kuda ayuk dan kakak sangat asik berputar-putar bersama tunggangannya yang di pandu oleh pawangnya. Tetapi saat akan menaiki kuda ayuk menjerit-jerit ketakutan sehingga hanya kakak yang di temani oleh bunda yang menaiki binatang berebadan besar tersebut.



Hutan ini memang menawarkan keindahan alam, museum fauna dan kolam renang yang banyak dikunjungi di hari libur atau saat akhir pekan. Fasilitas lain yang bisa Anda temukan di dalam hutan adalah toko cinderamata, sarana bermain anak-anak, restoran dan danau buatan. Tertelak 6 kilometer dari pusat kota Palembang yang merupakan salah satu paru-paru kota sekaligus kawasan konservasi yang di berdayakan sebagai kawasan wisata.




Selain interaksi dengan hewan ada juga wahana permainan yang bisa di manfaatkan oleh pengunjung, kakak dan ayuk juga menaiki pesawat ayun dan berrsama bunda menaiki kereta wisata yang membawa kami berkeliling kawasan wisata hutan alam punti kayu.

Hutan wisata punti kayu ini merupakan tempat rekreasi keluarga di tengah kota yang murah dan meriah, yang menyajikan panorama flora & fauna.

Taman Wisata Alam Punti Kayu
Jl. Kol H Burlian Km. 6,5
Karya Baru Alang-Alang Lebar
Palembang