Tuesday, 20 July 2021

By.u Kencang Seperti Bayu


Setelah hampir satu bulan menggunakan modem huawei B310 lumayan tangguh untuk jaringan by.u dengan 2 mbps seharga 150 ribu untuk satu bulan lumayan bisa mencover 4 hp 2 laptop dan 1 smart TV karena dalam 1 bulan penggunaan internet ini sampai 360 gb berdasaran data yang terecord di modem ku, tapi sayangnya kartu yang di pakai ini punya teman dan harus di kembalikan, tapi ternyata untuk  memiliki kartu ini harus di beli secara online tidak bisa secara offline, begitu juga untuk pembelian data internet pun harus secara online.
Sengaja di blur
Hari ini aku mulai menginstall aplikasi biru berlogo U, ada tiga pilihan untuk login ke dalam aplikasi yaitu menggunakan email, facebook dan nomor hp. Akhirnya akupun melakukan order untuk pembelian kartu perdana bayu dengan kenunikan bisa memilih nomor kartu sendiri, akhirnya aku menetapkan pengambilan kartu di Grapari Alang-alang lebar yang terletak tidak jauh dari polsek talang kelapa Banyuasin. Dengan membayar menggunakan Linkaja sebesar 20 ribu kita akan mendapatkan kuota internet sebesar 10 gb untuk 1 hari.

Keesokan harinya akupun langsung ke lokasi Grapari alang-alang lebar sekitar pukul 1 siang ternyata tokasi grapari alang-alang lebar ini sudah tutup secara permanen, akupun sudah sempat bertanya kepada pemilik ruko di sebelah grapari tersebut ternyata memang sudah hampir setengah tahun ini tidak ada kegiatan lagi di ruko ini.

Setelah sampai kurumah langsung aku menghubungi Nindy yang merupakan customer service dari aplikasi yang berwarna biru ini, setelah beberapa kali berbalas email akhirnya aku di arahkan untuk mengambil perdana tersebut di grapari yang lain, akupun terpikir untuk mengambil di grapari di gedung MDP Store karena sudah beberapa kali mengganti kartu di sini pelayanan nya cepat.
Grapari Alang-alang lebar
yang sudah tutup permanen

Keesokan harinya akupun meluncur ke gedung MDP Store untuk melakukan pengambilan perdana by.u hanya perlu KTP asli dan tidak membutuhkan waktu yang lama akhirnya perdana by.u sudah ada di tangan ku. Sebelum di gunakan kita harus melakukan registrasi dahulu dengan menggunakan no NIK dan nama yang tertetara di KTP, kalau memang membutuhkan lebih dari satu kartu sim by.u bisa melakukan order menggunakan facebook, tapi saat registrasi bisa menggunakan NIK orang lain, yang mudah sih menggunakan NIK dalam satu KK saja.

Kartu perdana by.u teman kucabut dari modem huawei ku, akhirnya kartu by.u dengan nomor ku sendir kumasukan setelah di ini paket data 2 mbps seharga 150 ribu untuk satu bulan, semoga kualitas internet yang di dapat akan sama seperti punya kartu teman.

Saturday, 17 July 2021

Semoga

 

Sudah hampir satu setengah tahun pandemi ini semakin menjadi lingkar yang terpapar atau yang terkena dari virus ini pun semakin mendekat kelingkaran kehidupan kita, semakin hari berita yang tersiar semakin santer yang selama ini yang terpapar merupakan orang-orang di luar kita sedangkan saat ini justru orang-orang terdekat dari lingkungan kita mulai terpapar.

"Si W*** terkena covid sekeluarga" cerita nenek ino saat kami berkujung ke Plaju
"Yang lainnya ada yang kena Bu ?" Tanya ku lagi
"Si Y*** juga terpapar lagi isolasi mandiri" jawab nenek ino lagi.

Justu yang kuperhatikan semakin dekat orang-orang yang terpapar virus ini, hingga akhirnya berpesan ke nenek ino untuk berhati-hati. Akhirnya kejadian ini pun salah satu keluarga yang di swab dinyatakan positif, padahal saat itu asam lambungnya naik padahal swab tersebut merupakan syarat dari kantornya untuk bekerja ke esokan harinya, akhirnya isoman selama 14 hari harus di lakukan.

Begitu juga saat gejala anosmia mulai menyerang keluarga yang lainya dimana bau sampah saja sudah tidak bisa tercium, akhirnya isoman 14 haripun di lakukan secara mandiri, tetapi ada juga yang mereka terpapar tetapi seolah-olah tidak sakit banyak yang menulari orang lain.

Seorang pengajar ada yang terpapar virus ini dari teman sekantornya yang tidak mengetahui kalau ia itu terpapar, begitu juga orang lainnya yang harus isoman karena keluarga yang berkunjung kerumahnya sudah terapar virus tersebut.

Perlu kehati-hatian dan terus menerapkan prokes (Mencuci tangan, mengggunakan masker dan menjaga jarak ) merupakan hal yang teraman yang di lakukan saat ini, walaupun vasksin sudah tiap hari di gencarkan oleh pemerintah untuk membentuk heard imunnity masyarakat, tetapi tidak menjamin kalau vaksin membuat kita tidak terkena virus ini walaupun di klaim bisa mengurangi dampaknya.

Semoga pandemi ini segera berlalu, begitu juga yang sakit terpapar segera sembuh, dan yang sehat bisa terus menjaga kesehatnya.

Sunday, 4 July 2021

Saat Di Bongkar Ternyata Menghabiskan Banyak Cuan

Ada-ada saja kejadian yang membuat uang akan mengalir deras seperti sungai, seperti hari ini ternyata wc di rumah mampet, sudah beberapa hari ini air menggenang di dalam toilet hingga bau tak sedappun mulai menyebar ke mana-mana, mau BAB pun terasa tidak enak karena tidak bisa hilang seperti biasa, ini pun membuat kakak enahan muntah saat masuk ke kamar mandi.

"Ayah coba temun putra malam ini, mudah-mudahan dia ada" jawabku ke bunda saat bunda komplain atas kondis WC di dalam kamar mandi.
"Biar cepat beres yah.... seperti ini terus bau" jawab bunda

Setelah bada isya akupun bertandang kerumah putra, beliau ini sebelumnya tinggal di kontrakan tepat di samping rumah kami, banyak hal yang beliau lakukan dari menembok semen, las besi dan lain-lain karena memang profesi sehari-hari beliau adalah tukang.

Setelah ku jelaskan tentang perihal wc dan septictank beliaupun mengerti, estimasi ku hanya memasang pipa pembuangan ke parit karena memang septictank yang ada di rumah merupakan septictank asli dari perumahan belum ada perubahan sama sekali sejak tahun 2012,  kebetulan besok hari Minggu beliau ini libur bekerja sehingga puku 8 ia akan datang ke rumah kami.

Sekitar pukul 8 lewat dia sudah berada di rumah dan melakukan pekerjaannya, setelah tetapi setelah hampir setengah hari tidak ada air yang keluar dari septictank sehingga akhirnya di bongkarlah coran septictank, tetapi setelah di bongkar airnya juga tidak telalu penuh, tetapi dari wc pun tidak mengalir, setelah di cek ternyata air dari wc tersangkut di pipa elbow tersebut setelah di goyang-goyang keluar semua kotoran yang tersangkut di pipa pembuangan tersebut, sebelumnya 4 kg kapur dinding sudah di sebar di dalam septictank tersebut sehingga baunya pun jadi berkurang.

Septictank pun sudah terbongkar semua, sebagian dindingnya pun sudah runtuh harus di bentuk yang baru, ternyata berbeda dari estimasi ku sebelumnya.

"Kak... untuk kerjaan ini gimana ?"tanya putra
"Terusin saja...... kepalangan sudah di bongkar" jawabku
"Masalah upahnya kak.. aku nggak mau upah harian" jawabnya
" Maunya berapa ?" Tanya ku
"1,3 jt borongan" jawabnya

Akhirnya setelah melakukan nego upah di sepakati di angka 1 juta, tapi untuk bahan sendiri dan lain-lain itupun menghabiskan 1,5 juta hanya untuk septictank ukuran 1,5 M X 2 M, padahal uang lagi mempet mana kakak dan ayuk juga butuh untuk membeli buku sekolahnya yang tiap tahun berubah kurang lebih 2,5 juta, tapi mau gimana lagi saat ini mungkin ini yang jadi prioritas.