Friday, 2 February 2018

Dokter-Dokter Gigi Muda Dan Perawatan Gigi Adek


Pemeriksaan gigi ini adek kali ini bukan pemeriksaan gigi rutin di dokter gigi tetapi adek menjadi salah satu pasian program profesi kedokteran gigi yang di lakukan oleh dokter-dokter gigi muda ini, yang sebelumnya datuk sudah terlebih dahulu dalam hal pembuatan gigi palsu dimana mereka bekerja sama dengan pihak kelurahan di kota ini dalam mencari pasien. Kemudian bunda juga ikut program ini untuk membersihkan bekas patahan gigi yang masih bersisa di gusi yang kata dokter ini bisa salah satu penyebab dan pencetus kanker.

Yang terakhir adek dengan gigi depan yang penuh dengan caries karena malasnya sikat gigi, sehingga ada beberapa gigi yang harus menjalani perawatan terutama bagian geraham,  untuk umur adek yang masih kurang dari 6 tahun ini belum bisa untuk di lakukan pencabutan gigi.

Program yang di tawarkan ini seluruhnya free alias gratis karena seluruh biaya di tanggung oleh para dokter muda ini, dari pembuatan gigi palsu, rontgen, termasuk obat yang berkaitan dengan perawatan gigi ini. Dan selama perawatan ini juga sering berpindah-pindah terkadang di rumah sakit gigi dan mulut di km 5 ataupun di RSMH Palembang.

Adek senang karena biasanya habis di lakukan pemerikasaan adek mendapatkan hadiah dari dokter Bella yaitu dokter yang menangani perawatan gigi adek, dokter muda yang berasal dari kota Lampung ini terkadang mengajak adek makan siang, membelikan susu kotak dan makanan ringan yang di jadikan oleh-oleh saat pulang bahkan pernah di antar ke rumah saat kami tidak bisa menjemput adek.

Hikmanya dengan adanya program ini adek tidak takut lagi untuk duduk di atas kursi dokter gigi yang menurut sebagian anak kecil sangat menakutkan, karena sebelumnya kurang lebih 16 minggu  adek berhadapan dengan dokter gigi dan segala peralatannya.

Terima kasih tante dokter.


No comments:

Post a Comment